Sabtu, 26 Apr 2025

PMI Kota Cilegon gencarkan layanan jemput bola donor darah

admin
31 Jan 2025 00:57
Kesehatan 0 1
2 menit membaca

AboutBanten.Com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Cilegon, Provinsi Banten, menggencarkan layanan jemput bola donor darah sebagai upaya untuk menjaga dan mencukupi ketersediaan atau stok darah di wilayahnya.

Kepala Unit Donor Darah PMI Kota Cilegon Arriadna, di Cilegon, Jumat, mengatakan bahwa dalam upaya menjaga stok darah tersebut tidak terlepas dari aktifnya petugas PMI yang terus mengoptimalkan keberadaan mobil unit donor darah untuk melakukan jemput bola kepada para pendonor.

“Sepanjang tahun 2024 dari pengoptimalan mobil unit donor darah PMI Kota Cilegon berhasil mengumpulkan sebanyak 9.678 kantong darah dengan rata-rata sebanyak 806 kantong darah setiap bulannya,” kata dia.

Ia mengatakan, jumlah tersebut didapatkan dari petugas dalam melakukan jemput bola ke 231 titik lokasi dengan berkeliling ke perusahaan-perusahaan, lembaga pemerintah, dan tempat keramaian.

Ia berharap tahun ini stok darah di Kota Cilegon dapat terus terjaga ketersediaannya dengan target sebanyak 800 hingga 900 kantor per bulannya. Mengingat stok darah di unit donor darah PMI Kota Cilegon menjadi rujukan untuk membantu kebutuhan darah di 13 rumah sakit di wilayah Banten.

“Kami juga mengajak masyarakat agar menjadikan donor darah sebagai gaya hidup karena dengan donor darah pendonor akan semakin lebih sehat, tubuh akan rutin mengeluarkan darah kotor dan kembali memproduksi darah baru,” katanya.

Pihaknya juga mengingatkan bagi masyarakat yang hendak mendonorkan darah diimbau untuk tidak sungkan mendatangi langsung unit donor darah yang ada di rumah sakit Krakatau Medika atau mobil unit donor darah saat melakukan jemput bola di tempat umum seperti Landmark dan pusat perbelanjaan.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *